SEWAJARNYA KITA SEGERA BERTAUBAT

Dengan musibah tingkat nasional, sewajarnya menjadi motivator yang efektif dalam sikap mengoreksi diri khususnya bagi para pejabat, para tokoh masyarakat, dan para fungsionaris ormas baik keagamaan demikian nasional, baik dibidang sosial demikian dibidang politik.
Sungguh pilu dan sedih hati sanubari kita melihat bahkan merasakan musibah yang nampaknya belum ada tanda-tanda berakhir, baik yang menimpa jiwa demikian yang menimpah milik/harta maupun yang meluluh lantahkan alam lingkungan kita pada umumnya. Musibah tersebut  terwujud dalam:
  1. Tawuran dan perkelahian massal, disemua tingkatan umur dan status sosial, seakan-akan tidak berfunsi efektif petugas intelegen disemua lapisan.
  2. Kerusakan alat transportasi / kendaraan darat,laut dan udara, seakan-akan saja tidak berjalan lancar kontrol para petugas.
  3. Kerusakan alam, banjir, longsor, gempa dan tsunami
Apapun bentuknya, semua musibah tersebut membawa kerugian, material dan moral dan semuannya itu sangat erat hubungannya dengan tindakan-tindakan yang didasarkan atas emosi dan keserakahan oleh para oknum penegak hukum dan penentu kebijakan dalam hidup bermasyarakat, oleh karena itu solusinya adalah yang bersangkutan segera mengoreksi diri dan taubat yang semurni-murninya serta kembali kejalan yang benar dan sesuai hukum yang sah. (periksa Q.S. Arrum  (30):41) .
Insya Allah dengan taubat yang semurninya dan bekerja aktif sesuai dengan aturan dan sunnah Allah Swt. maka kedamaian keadilan kemakmuran akan terwujud secara merata dan lestari dibumi NKRI yang kita sangat cintai ini.
Semoga

Komentar